Kalian Tidak Akan Percaya Rasa Minuman Ini

1.Minuman Rasa ASI

Minuman ini tak benar-benar terbuat dari ASI, produsen dari minuman ini mengklaim bahwa produk mereka memiliki citarasa layaknya ASI sungguhan, tak jelas pasti apa yang dipikirkan oleh produsen minuman yang satu ini, tapi mungkin mereka ingin membagkitkan kenangan orang yang meminumnya tentang masa-masa saat mereka masih menjadi seorang bayi, atau bahkan untuk memberi tahu rasa dari ASI pada orang-orang yang tak pernah meresakan ASI pada saat masa kecilnya.



2. Minuman Rasa Plasenta

Plasenta merupakan Tali Pusar (Ari-Ari) yang ada pada janin semasa di kandungan, plasenta berfungsi sebagai sarana pengiriman gizi dan oksigen dari darah sang Ibu ke Janinya dan juga sebaliknya membawa karbondioksida dan sisa-sisa pembuangan Janin kembai ke darah Sang Ibu. Minuman berbentuk Jelly Drink yang diproduksi  pada tahun 2008 ini terbuat dari plasenta, tentu saja bukan plasenta bayi, tapi plasenta dari babi, minuman ini  dapat memberikan efek regeneratif bagi tubuh terutama dalam hal yang berhubungan dengan kecantikan wanita, minuman ini biasa di jual dalam kemasan 10.000 mg dan juga ada ukuran jumbonya yaitu 400.000 mg. Bagaimana para Ladies kalian berniat memesan sebagai alternatif untuk perawatan kecantikan, tapi bagi Muslim minuman ini jelah tidak HALAL.

3. Soda Rasa Belut Panggang.

Musim panas di Jepang selalu identik dengan soda dingin dan nasi belut panggang, hal inilah yang menginspirasi sebuah produsen minuman di Jepang untuk menciptakan minuman dengan rasa yang greget ini, bayangkan saja sebuah minuman dengan sensasi soda yang menggelitik lidah tapi diselingi dengan rasa gurih dari belut panggang dengan aroma kecap manisnya. Sayangnya minuman hanya diproduksi dalam jumlah yang terbatas dan di bandrol dengan harga 200 Yen (Rp26.000). penyebab dari hal ini adalah karena dalam pembuatan satu botol minuman soda ini membutuhan extrak dari satu ekor belut asli.

4. Limun Rasa Kari.


sebuah produsen minuman asal negeri sakura memiliki sebuah ide yang unik dan aneh, yaitu dengan menggabungkan dua makanan favorit warga Jepang yaitu Limun dan Kari menjadi satu, tepatnya pada tahun 2007 produk unik ini mulai dipasarkan dengan luas di Jepang, yang lebih mengejutkan lagi ternyata ide dari produsen minuman ini di terima baik oleh pasar dan masih bisa di jumpai sampai sekarang di Kombini (minimarket) yang ada di Jepang.

5. Kopi Dengan Rasa Mentol.


Produk minuman unik ini di keluarkan oleh sebuah perusahaan bernama KIRIN (artinya petir dalam bahasa Jepang), dan di beri nama Fire Menthol Coffe.  Bagaimana jika kopi di campur dengan menthol apa kalian bisa membayangkan rasanya? seperti yang kita tahu menthol biasanya dijadikan bahan campuran dalam produk pasta gigi, permen mint dan juga rokok untuk memberi rasa segar pada pada produknya.

6. Softdrink rasa Bawang Putih


Sebuah produsen minuman negara Swiss yang ada di Eropa sana membuat sebuah terobosan dengan membuat sebuah minuman yang di beri citarasa bawang putih, bagi kebanyakan masyarakat kita mungkin bawang putih hanya akan di jadikan sebagai bumbu pelengkap dalam masakan, tapi bagi orang Swiss sana yang terbiasa hidup ditengah salju, mereka menganggap bahwa minuman yang konon memiliki rasa yang kuat dan menyengat ini tak berbau seperti bawang putih sama sekali, bawang sendiri diketahui bisa menghangatkan tubuh, minuman yang unik ini juga bisa di pesan secara online dan dikirim ke seluruh dunia.

7. Soft Drink rasa Urin Sapi.


Minuman yang hanya bisa kalian temukan di india ini terbuat dari urin sapi, terdengar aneh bukan tapi itu tentu tak berlaku bagi masyarakat India yang mayoritas merupakan pemeluk Agama Hindu yang menganggap Sapi sebagai mahkluk suci. Bahkan menurut laporan yang di keluarkan surat kabar Daily Mail, ada sebuah sekte baru penganut Hindu yang mengklaim bahwa meminum air kencing sapi dapat menyembuhkan mereka dari berbagai macam penyakit, fenomena inilah yang mungkin membuat produsen dari minuman unik ini untuk membuat produk minuman unik ini, menurut kepala pengembang dari produk minuman ini. produk yang mereka hasilkan tak akan berbau seperti Urin dan akan memiliki rasa yang nikmat seperti Pepsi ataupun Coca-Cola. Gau Jal yang menjadi merk dari minuman ini sendiri dalam bahasa India berarti "Air Sapi"

0 komentar

click to leave a comment!